MISTERI BASAH KUYUP NYA SEORANG MBAH KIYAI KHOLIL BANGKALAN

Karomah yang di berikan oleh Allah swt kepada kekasih-kekasih nya bermacam-macam bentuk nya. Sebagian mereka di beri kemampuan bisa melihat alam lain (Goib). Ada juga yang berjalan di atas air. Ada yang bisa terbang. Ada juga yang bisa melihat & mengetahui isi hati orang lain serta ada juga yang menyembuhkan penyakit dengan waktu sekejap. Ada juga yang mampu menghilang & membelah diri menjadi beberapa sehingga ia bisa berada di dua tempat sekaligus dalam satu waktu.


Sebuah karomah bukanlah sesuatu yang boleh untuk di pamer-pamer kan. Karena karomah merupakan bagian dari suatu ujian (Allah swt) kepada wali-wali nya.

" Apakah mereka masih mencintai Allah swt atau tergoda dengan karomah nya lalu mencintai nya.. 

Wali-wali (Allah swt) yang tidak menjaga adab nya kepada (Allah swt). Memperlihatkan karomah nya dengan kesombongan nya. Akan di benci oleh (Allah swt) sehingga derajat nya akan turun.

Tetapi jika wali Allah swt tersebut selalu berusaha menjaga adab nya akan selama nya masuk dalam sebuah perlindungan nya (Allah swt).

"Dan mereka akan di angkat menuju derajat yang lebih tertinggi di surga bersama para Nabi & para sahabat-sahabat nya. 

Suatu hari Di ceritakan ketika sang kiyai "MBAH KHOLIL BANGKALAN" sedang mengajar di hadapan para santri-santri nya, beliau sang kiyai melakukan suatu pekerjaan yang tidak tertangkap oleh mata kepala. Hingga tiba-tiba beliau di dapati basah kuyup ketika berada di kerumunan para santri-santri nya, lantas beliau segara pamitan meninggalkan pengajian menuju rumah untuk ganti baju. Menyaksikan sesuatu keanehan hal tersebut lantas  seluruh para santri yang hadir di pengajian tersebut pun tercengang.



Tabir Apa yang sebenar nya terjadi..!!


Konon Setengah bulan kemudian terdengar kabar bahwa tabir itu terbuka & terjawablah sudah. Dengan ada nya kedatangan seorang nelayan yang sowan (berkunjung)  kepada MBAH KIYAI KHOLIL BANGKALAN untuk mengucapkan terimakasih karena beliau telah menolong nya saat perahu nya pecah ketika ia sedang melaut. Lantas para santri pun menyimpulkan kejadian tersebut bahwa ketika pengajian MBAH KIYAI KHOLIL BANGKALAN sedang berlangsung, dalam keadaan beliau sedang mengajar para santri-santri nya di dalam sebuah pengajian tersebut teryata beliau mendapatkan perintah oleh (Allah Swt) untuk segera menyelamatkan nelayan tersebut.  




Sumber :

KH Ghazi ngemplak sleman. 

0 Response to "MISTERI BASAH KUYUP NYA SEORANG MBAH KIYAI KHOLIL BANGKALAN"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel